[FLASHFICTION] Fearless #FF2in1
Siapa takut jatuh cinta?
Mungkin aku akan mengacungkan jariku sambil malu malu mengakui aku takut patah hati. Hal itu yang membuatku anti dengan kata jatuh cinta. Aku tak mau membuat hatiku terluka.
Tapi semenjak dia datang...
Dia berbeda. Benar benar membuat seorang cewek cuek sepertiku jatuh lunglai tak berdaya. Dia menyukai segala macam hal yang aku suka. Dia percaya adanya cinta pada pandangan pertama. Dia manis. Dia segalanya untukku.
Dia berhasil membangunku. Dia berhasil membuatku bangkit dari rasa takutku. Dan hanya dengan dia aku bisa menari dibawah hujan, merasa segar dibawah terik matahari, merasa tak ketakutan saat badai datang.
Fearless.
Dancing in the Rain, Women in seat 27a - Mattias IA Eklundh
Tidak ada komentar:
Leave me some comment! Thank you, guys:}