[FLASH FICTION] Ulang Tahun (Lagi)
Selamat ulang tahun, Mentari.
Semoga tahun ini kamu nggak membebani diri kamu lagi.
Jadi, udah tau mau ngapain sama hidup yang singkat ini?
Bisa-bisanya mobil Mini Cooper dari Papa nggak sebanding dengan post it tipis warna biru yang berisi tulisan dari Dirgantara Satria. Selamat ulang tahun, katanya. Dia menyelamati gue karena berulang tahun lagi ketika gue sering merasa lelah menghitung umur karena hidup hanya begini-begini aja. Dia berdoa semoga gue nggak membebani diri gue lagi, sama kayak doa Valda setiap harinya. Tapi, baru dia yang berani bertanya setelah sekian lama : Tari mau ngapain di hidup yang singkat ini?
Mau bahagia, Aga. Gue bisa jawab dengan lantang, gue mau bahagia. Tapi, bahagia di usia dewasa nggak semudah itu, ya? Karena orang dewasa bahagia setelah meraih mimpi, sedangkan gue nggak punya mimpi sama sekali.
Tidak ada komentar:
Leave me some comment! Thank you, guys:}